LEAHISM

What I see. What I hear. What I feel. What I do.

Welkom! Welcome! Selamat Datang!

Ik aanbiden deze blog in het Nederlands, Engels en Indonesisch. Ik hoop dat jij geniet ervan.

I serve this blog in Dutch, English, and Indonesian. I hope you enjoy it.

Aku menyuguhkan blog ini dalam Bahasa Belanda, Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia.
Aku harap kamu menikmatinya.

Guru Bahasa Jerman Abal-abal

"Sharing is fulfilling and enriching."
-Leahism-

Lagu American Authors berjudul Best Day of My Life mengalun riang pagi ini. Rasanya lagu ini aku banget. Pasalnya aku membantu temanku yang suka banget mengenai negara yang dipimpin seorang kanselir. Deutschland! Per 1 Oktober aku menjadi guru bahasa Jerman baginya.
Teman baruku ini berasal dari kabupaten yang sama sepertiku. Aku mengenalnya dari salah satu anggota Couchsurfing Banyuwangi. "Ayo gathering... Aku bawa temanku yang ingin banget bertemu denganmu karena kamu sudah pernah ke Jerman. Dia suka banget tentang Jerman." itu isi pesannya. Dan kita pun akhirnya bertemu di Coffee Shop tidak jauh dari rumah.
Persis satu hari sebelum Oktober tiba, permintaan untuk mengajar datang, "Mbak leah ajari kita basa blanda dung...." Daripada bahasa Belanda, aku menawarkan bahasa Jerman. Alasannya dua: Pertama, anak ini suka banget mengenai Jerman. Belajar bahasa Jerman lebih mengena daripada belajar bahasa negeri Van Orange itu. Kedua, sudah lama aku tak belajar bahasa Jerman. Menggunakan pun tidak. Jadi ini adalah kesempatan besar untuk me-refresh pengetahuan dan skillku dalam berbahasa Jerman."
Aku tertawa... Ternyata tidak mudah. Banyak sekali kata-kata yang terlupakan. Artikel der, die, das itu pokok banget. Hanya ingat beberapa kata saja der, die, das-nya untuk apa kata apa aja. Mau tak mau aku harus belajar lagi. Membuka website-website yang menawarkan belajar bahasa Jerman gratis dan juga materi-materi belajar mandiri bahasa Jerman. Guru pun harus belajar untuk mengajar. Terutama agar bisa menjawab pertanyaan sang murid. Tak lupa, seperti biasanya aku merekomendasikan Busuu dan juga Teach Yourself German untuk belajar otodidak.
Rasanya simple! Tapi ternyata membantu remeh seperti ini dapat membuatku bahagia. Rasanya seneng dan memperkaya sekali. Mungkin ini yang dibilang orang-orang "indahnya berbagi". Yup! Aku pun merasakannya...

Oo-o-o-o-oo
This is gonna be the best day of my life
My life
Oo-o-o-o-oo
This is gonna be the best day of my life
My life

No comments:

Post a Comment